Info Seputar Mobil Baru 2015 di Indonesia

Meskipun akhir-akhir ini kondisi penjualan mobil di dalam negeri mengalami pasang surut ternyata tak mampu menghalangi beberapa pabrikan mobil untuk menciptakan produk mobil baru 2015 di Indonesia. Pengembangan model maupun teknologi yang semakin maju dipastikan akan membuat produk mobil yang semakin canggih dan mampu mengikat hati para konsumen untuk memilikinya. Dengan adanya pembaruan tersebut diperkirakan akan mendongkrak kembali pasar otomotif dalam negeri seperti sedia kala. Berikut akan kami sajikan info mengenai beberapa mobil baru yang akan diluncurkan oleh pabrikan mobil yang memiliki pasar terbesar di Indonesia seperti Honda, Toyota, Suzuki, Daihatsu, dan Mitsubishi pada tahun 2015 ini.

Salah satu pabrikan mobil yang telah lama berkecimpung di dunia otomotif nasional adalah Honda. Pabrikan yang berasal dari Jepang ini akan meluncurkan mobil baru 2015 di Indonesia berupa New Honda CR-V berteknologi facelift yang masuk dalam kategori SUV menengah. Hal ini bertujuan agar mampu menyegarkan kembali penjualan Honda CR-V yang sebelumnya mengalami kelesuan akibat munculnya sang adik yaitu Honda HR-V. Pabrikan otomotif Toyota yang juga berasal dari Jepang ternyata telah mempersiapkan beberapa jenis mobil terbarunya untuk diluncurkan pada tahun ini antara lain Toyota Camry, Toyota Alphard, Toyota Avanza, dan yang tak kalah penting adalah munculnya kembali produk Toyota Kijang Innova yang rencananya akan diluncurkan di penghujung tahun 2015 ini.

Pabrikan Jepang lainnya yang tak ingin ketinggalan meluncurkan produk mobil baru 2015 di Indonesia adalah Suzuki, Daihatsu, dan Mitsubishi. Suzuki telah menyiapkan peluncuran mobil terbarunya antara lain Suzuki Celeria yang masuk dalam kategori City Car, dan Suzuki Ciaz yang masuk dalam kategori sedan kompak. Selain itu Suzuki telah siap untuk meluncurkan berbagai macam varian Suzuki Karimun Wagon R yang ramah lingkungan dan Suzuki S-Cross yang ampuh untuk segala medan. Pabrikan Dihatsu juga telah mempersiapkan 3 produk mobil terbarunya yang terdiri dari Daihatsu Sirion, Daihatsu Terios Spirit, dan Daihatsu Xenia yang telah mengalami pembaruan untuk meningkatkan permormanya. Sedangkan pabrikan Mitsubishi kini terfokus pada peluncuran mobil New Mirage, Pick up Triton, Mitsubishi Outlander, dan juga Pajero Sport yang telah mengalami penyegaran model.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar